Ayo Berdiskusi
2. Tuliskan kembali dengan singkat cerita Aladin dan Lampu Ajaib. Tuliskan juga tokoh-tokoh dan sifatnya.
Jawab :
Cerita singkat :
Aladin dan Lampu Ajaib
Alkisah, di Kota Persia, hiduplah seorang ibu bersama anak lelakinya bernama Aladin. Mereka hidup miskin di sebuah gubuk tua. Suatu hari, seorang laki laki mendekati Aladin yang sedang bermain. Lelaki itu mengaku sebagai paman Aladin. Dia mengajak Aladdin ke luar kota. Ibu Aladdin mengizinkan.
Di tengah perjalanan, Aladdin menyadari bahwa lelaki itu bukan paman Aladdin, melainkan seorang penyihir. Dia mengucap mantra dan tanah di depan mereka terbuka menampakkan lorong gua dan undakan ke dasarnya. Penyihir itu memberi Aladdin cincin untuk mengambil sebuah lampu tua di dasar gua. Aladdin lalu mengambil lampu tua itu, namun Aladdin tidak mau memberikannya ke penyihir. Akibatnya, pintu lorong gua ditutup oleh penyihir.
Aladin ketakutan dan sendirian di lorong gua. Ia tanpa sengaja mengusap pinggiran lampu tua itu. Tiba tiba muncullah jin raksasa dari lampu itu. Jin raksasa itu ternyata baik. Jin itu membantu Aladin kembali ke rumah dengan singkat. Sejak saat itu, kehidupan Aladin dan ibunya semakin membaik. Aladdin mencari pekerjaan dengan dibantu jin ajaib itu.
Tokoh dan sifatnya :
Aladin : Pemberani, Baik hati, Berbakti kepada Ibunya.
Ibu Aladin : Penyayang terhadap anaknya.
Penyihir : Jahat, egois.
Jin Raksasa : Baik hati, suka menolong.